April 19, 2024

5 Kualitas Masker N95 yang Berbeda dari Jenis Masker Lainnya! Semua orang di dunia ini pasti sudah mengetahui jika virus corona sedang menjadi musuh bersama yang harus dihadapi. Berdasarkan himbauan pemerintah dan WHO, salah satu cara untuk menghindarkan diri dari virus tersebut dengan memakai masker.

Sehingga bermunculan banyak jenis masker yang direkomendasikan, salah satunya yakni masker N95. Dibandingkan dengan masker kain dan masker bedah biasa dua jenis masker ini dipercaya mampu menyaring partikel di udara yang lebih efektif.

Memiliki Standar yang Berbeda

Namun, N95 ini memiliki standar yang berbeda-beda sehingga Anda harus lebih berhati-hati dalam memilih masker apa yang akan digunakan ketika beraktivitas di tempat umum. Bagi Anda yang belum paham tentang apa itu masker jenis N95 artikel kali ini akan menjawab pertanyaan tersebut.

Desain Masker yang Berbeda

Selain iu desain dari masker N95 dianggap berkualitas sebagai penutup wajah di dunia medis, bahkan untuk jenis industry. masker ini memiliki Desain yang berbeda dari masker bedah lainnya karena ujungnya telah dirancang agar sesuai dengan wajah si pemakainya.

Berbahan Polipropilen

Masker ini terbuat dari bahan polipropilen tanpa di anyam dan memiliki kekuatan yang lebih fleksibel. Sebagian besar bentuk masker ini adalah bulat dengan tonjolan di dekat bagian atas yang berguna membantu menutupi hidung.

Tali yang Lebih Elastis

Dilengkapi dengan tali berbentuk elastis yang bisa diregangkan di sekitar kepala untuk menahan masker pada tempatnya agar lebih nyaman. Terkadang masker N95 ini dilengkapi dengan katup untuk mempermudah penghirupan dan pernapasan, meskipun sebenarnya tidak terlalu diperlukan.

Dapat Menyaring 95 Persen Partikel

Selain itu, masker ini juga memiliki label di bagian atas dengan nama N95, ini untuk membedakan mana masker yang asli dan palsu. Masker ini dipercaya dapat menyaring setidaknya 95 persen partikel yang paling kecil dan berukuran sekitar 0.3 mikron sehingga masker ini cocok melindungi Anda di masa pandemic saat ini.

Itulah ulasan singkat tentang masker N95 beserta kualitas dan kegunaannya semasa pandemic seperti sekarang. Masker ini juga mudah ditemukan dan tersedia dalam banyak pilihan warna.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *